Home » » 5 Kunci Kemajuan Negara

5 Kunci Kemajuan Negara


Ayahku bilang, setidaknya ada 5 pokok yang mengundang datangnya kesejahteraan,

Pertama, saat mumpuninya ilmu para ilmuwan,

Kedua, saat wakil rakyat selalu mempraktekkan keadilan,

Ketiga, saat pengusaha menjalankan bisnisnya berlandaskan kejujuran,



Keempat, saat ibadah masyarakatnya menjadi rutinitas yang selalu ramai tak hanya di Bulan Ramadhan,

Kelima, saat aparatur dan pelayan rakyat paham tugas dan wewenang yang mereka emban dan harus mereka kerjakan,


Yang dibutuhkan bukan banyaknya acara debat seperti yang sering kita lihat di tivi, yang katanya diikuti oleh para cendekiawan,

Bukan pula pejabat yang suka menyewa media massa untuk melakukan pencitraan,

Bukan pula para sarjana yang niatnya hanya cari profesi tanpa kerja nyata hingga hanya dapat gaji bulanan,

Bukan pula orang kaya yang umrah setiap bulan padahal tetangganya sudah tiga hari tak makan,

Bukan pula PNS yang pada jam kerja entah kemana dia berkeluyuran,

Karena kebangkitan itu tak akan datang jika kemajuan bersama belum jadi impian,

Karena kebangkitan itu tak akan datang jika aksi nyata belum dilakukan,

Karena kebangkitan itu tak akan datang jika dengan doa tidak kita niatkan,

Terkadang kita punya keinginan, namun dalam doa jarang sekali kita ungkapkan,

Semua orang ingin bangkit, semua orang ingin sejahtera, namun yang ku ingin katakan adalah semuanya butuh pengorbanan,

Pertanyaannya, relakah kita untuk berkorban?

Semoga Islam kembali bangkit, semoga Nusantara kembali jaya,

Semoga Allah selalu menuntun kita untuk jadi lebih baik.. ^_^

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Facebook | Twitter | Google+
Copyright © 2013. Al-Fatih Revolution Brotherhood - Tolong sertakan sumber saat mengutip :)
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger