Home » » 4 Krisis Umat

4 Krisis Umat

Ada pengetahuan penting yang kudapatkan saat berdiskusi dengan ayah,
Mengenai kebobrokan masyarakat yang semakin hari semakin parah,

Ayah katakan, bahwa itu tak terlepas dari 4 krisis utama, yang pertama adalah krisis akidah,

Entah kenapa umat Islam terlalu gampang dikibuli dengan aliran sesat, padahal di dalamnya terdapat ajaran cacat, contohnya nikah mut'ah,

Yang bukannya menjadikan pengikutnya terhormat, namun malah membuat jatuh martabat, turun ke bawah,

Dan parahnya lagi, perkembangan krisis akidah ini pesat karena tindakan "diam" pemerintah,

Pun, hal yang 'berjasa' terhadap krisis akidah adalah mengawang-awangnya kurikulum agama di sekolah-sekolah,

Umat jadi tidak tahu, mana ajaran yang sesuai sunah, mana ajaran yang abal-abal dan salah,

Krisis kedua adalah akhlak,

Bicara akhlak, peran penting tetap dipegang oleh orang tua, ibu dan bapak,

Karena sifat peniru adalah fitrah seorang anak,

Jika anak di rumah sering disuguhi dengan akhlak tercela, jangan harap anak akan berakhlak dengan layak,

Maka ibu bapak, berpikirlah sebelum bertindak!

Krisis ketiga, adalah krisis pemimpin,

Kita jarang punya pemimpin, namun kita punya banyak penguasa yang mengaku pemimpin,

Sukanya makan uang rakyat, tidak peduli pada orang miskin,

Katanya peduli penyakit masyarakat, tapi warung remang penjaja miras dan prostitusi mereka beri izin,

Dinasihati ulama terlihat mengangguk, namun kenyataannya nasihat itu tinggal nasihat, tidak dipraktikkan. membuat sesak batin,

Mudah-mudahan nanti kita punya pemimpin ideal yang bisa membawa kita pada kemerdekaan nyata, Amiin!

Krisis keempat adalah krisis keteladanan,

Ini muncul dari bobroknya prilaku tokoh masyarakat yang mereka perlihatkan,

Karena pemuka agama, artis maupun orang terkenal lainnya sebenarnya punya follower yang mengikuti setiap apa yang mereka lakukan,

Saat mereka baik, insyaAllah kebaikan mereka kepada masyarakat akan bisa ditularkan,

Jika mereka gawat, maka gawat pula yang mereka sebarkan,

Jika krisis yang kita punya sedemikian kompleks, maka tak patut kita bersantai-santai tanpa kepedulian,

Buka mata, pasti ada hal penting yang bisa kita lakukan untuk untuk perbaikan,

Ini bukan hanya tugas ulama, namun seluruh komponen masyarakat yang mengaku cinta negerinya harus ikut turun tangan,

Kejayaan akan kita rasakan bersama, maka bersama pula kita usahakan,

Semoga Islam kembali bangkit, Nusantara kembali jaya,

Semoga Allah selalu menuntun kita untuk jadi lebih baik.. ^_^

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Facebook | Twitter | Google+
Copyright © 2013. Al-Fatih Revolution Brotherhood - Tolong sertakan sumber saat mengutip :)
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger